Pj. Bupati Kolaka Panen Uji Coba Hidroponik Buah Melon .
Pj. Bupati Kolaka Panen Uji Coba Hidroponik Buah Melon .
Kolaka - Pj. Bupati Kolaka DR. H. Andi Makkawaru, S.T.,M.Si dan Ketua TP- PKK Kolaka ibu Dety Erlinda Makkawaru, SE, melakukan panen uji coba hidroponik pada buah melon, yang dilaksanakan di halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan Kab. Kolaka . Minggu, (18/03)
Pemerintah Kabupaten Kolaka melalui Dinas Ketahanan Pangan terus berinovasi untuk meningkatkan kesejahteraan warga . Salah satunya adalah pembibitan buah melon .
Pada kesempatan tersebut Pj. Bupati Kolaka mengatakan budidaya buah melon memilki potensi yang menjanjikan di Kabupaten Kolaka .
“Hasil panen uji coba ini menjelaskan agar instansi terkait terus menghadirkan inovasi dalam sektor pertanian, menciptakan solusi berkelanjutan yang mendukung ketahanan pangan dan keberlanjutan lingkungan . Kami berharap budidaya melon ini menjadi inspirasi bagi para pelaku industri pertanian di Kabupaten Kolaka .” ucapnya